mimbaruntan.com, Untan – Dalam memperingati hari Keanekaragaman Hayati Dunia atau Internatonal Day for Bioligical Diversity yang bertepatan pada 22 Mei, Arboretum Sylva Indonesia PC Untan bekerjasama dengan komunitas Rangers Borneo dan Biodiversity Warrior untuk menggali potensi keanekaragaman hayati di Indonesia khususnya Kota Pontianak di Kawasan Arboretum Untan,Selasa (22/5).
Andre selaku ketua kegiatan menjelaskan, sebanyak 25 mahasiswa Kehutanan dari berbagai Kelompok Pemerhati Sumber Daya Alam (KPSDA) turut mengidentifikasi tumbuhan endemik Kalimantan Barat yang sudah langka. “Dari 214 jenis tumbuhan yang ada di Arboretum ada beberapa jenis khas Kalimantan Barat yang diidentifikasi seperti Shorea sp, agathis (Aghatis borneosis), ulin (Eusideroxsylon zwageri) dan lainnya,” ujarnya.
Kegiatan yang dilakukan Arboretum Sylva Indonesia PC Untan merupakan rangkaian pembelajaran di kalangan anak muda yang peduli untuk melestarikan keanekaragaman hayati. Selain itu, melalui kegiatan ini mahasiswa dapat menyadari bahwa Indonesia memiliki beragam jenis tumbuhan yang mulai hilang dari habitat aslinya.
Penulis : Bella Suci
Editor : Umi