mimbaruntan.com,Untan—Rektor Universitas Tanjungpura (Untan) telah dilantik di Jakarta, Senin (13/4). Dalam pelantikan tersebut, Menteri Riset Teknologi dan Perguruan Tinggi menghimbau beberapa hal penting, termasuk tentang Masyarakat Ekonomi Asean (MEA) yang saat ini sudah berlangsung, agar tujuh Rektor perguruan tinggi negeri di Indonesia benar-benar menyiapkan Sumber Daya Manusianya untuk ikut bersaing.
Thamrin Usman selaku Rektor Untan, mengungkapkan penyampaian harapan menteri pada pelantikan tujuh rektor kemarin, bahwasannya Perguruan tinggi di Indonesia itu harus siap menghadapi MEA. “Harapannya pertama menteri itu ingin agar perguruan tinggi negeri di Indonesia itu bisa masuk dua besarlah diMasyarakat Ekonomi Asean,” ungkapnya saat di temui di rektorat.(15/04).
Reporter: Mely
Editor: Irvan