Mimbaruntan.com, Untan- Catholic Family Of Technic Faculity (Cafatifa) Universitas Tanjungpura adakan Paskah Ceria Cafatifa (PCC) di Panti Asuhan Bunda Pengharapan, Jalan Adi Sucipto, Minggu (28/4).
Kegiatan ini bertema “Biarkanlah anak-anak itu, jangan menghalang-halangi mereka datang kepada-Ku; sebab orang-orang seperti itulah yang mempunyai kerajaan sorga (Matius 19:14)”. Acara yang dimulai dengan perayaan ibadah ini dihadiri oleh 50 orang mahasiswa katolik fakultas Teknik, 45 orang tim acara, dan 31 orang anak Panti Asuhan Bunda Pengharapan.
Penanggung jawab acara Benedikta Arni mengungkapkan tujuan diadakan kegiatan PCC untuk berbagi kasih, sukacita, dan penghiburan bagi anak-anak Panti Asuhan Bunda Harapan. “Tujuan kami ngadakan ini untuk berbagi kasih, berbagi sukacita, terus untuk mengghibur anak-anak panti dengan kedatangan frater dan kami,” tuturnya.
Ia berharap agar Cafatifa terus berkembang dalam melakasanakan kegiatan. Sehingga kegiatan-kegiatan Cafatifa terus berjalan lancar dan dapat menghasilkan tema yang bervariasi, yang nantinya aka memacu semangat dari anggota Cafatifa. “Semoga Cafatifa bisa ngadakan kegiatan terus, dan kegiatan nya lancar. Kegiatan nya ndak hanya ini, itu, jadi bisa kegiatan yang lain. Terus bisa diramaikan lagi untuk anggota Cafatifa nya,” ungkap Benedikta.
Kepala bidang pelayanan dan Liturgi Cafatifa menjelaskan alasan pemilihan nama ‘Paskah Ceria Cafatifa’ untuk acara tersebut. “Kalau dari agama kami paskah itu kan kebangkitan Tuhan Yesus. Jadinya kami tu kayak merayakan sukacita bahwa Tuhan kami sudah bangkit dan sudah menggenapkan janjinya kepada kami. Makanya untuk menanggapi kebangkitan itu, kita harus bahagia dan ceria,” jelas wanita yang kerap disapa Fhia.
Kegiatan yang berlangsung selama 1 hari ini sudah direncanakan satu bulan sebelumnya. Paskah Ceria cafatifa sendiri merupakan salah satu program kerja dari bidang Pelayanan dan Liturgi Cafatifa. PCC merupakan program kerja ke 2 yang sudah dilaksanakan.
Satu di antara mahasiswa Fakultas Teknik Paskalis Bagus Sudiro Suyono merasa kegiatan kunjungan ke Panti Asuhan Bunda Harapan positif. Ia berharap agar anak Panti merasa terhibur denga hadirnya mahasiswa katolik Fakultas Teknik Untan. “ Dengan adanya kita datang ke sini ni biar mereka makin semangat dan bisa merasa terhibur dengan adanya kakak-kakak dan abang-abang yang baik, yang bisa mereka jadikan teman,” ucapnya.
Reporter: Anggela Juniati dan Rizky Arif
Penulis: Anggela Juniati
Editor: Nurul R.