mimbaruntan.com, Untan – Dalam rangka memperingati hari ulang tahun ke-16, program studi Teknik Lingkungan Universitas Tanjungpura (Untan) mengadakan konser malam puncak yang berlokasi di Ex Cafe Nineteen (Taman Sepeda Pontianak), Sabtu (17/12).
Konser tersebut diwadahi oleh EngineFest 16 sebagai bentuk rasa syukur bertambahnya usia seiring berjalannya waktu. EngineFest sendiri merupakan singkatan dari Environmental Engineering Anniversary Full of Endless Moments yang bermakna proses waktu yang berjalan, sehingga membentuk momen tak terlupakan selama 16 tahun yang dituangkan ke dalam acara tersebut.
“EngineFest sendiri memiliki makna yaitu proses waktu yang berjalan sehingga membentuk momen tak terlupakan selama 16 tahun yang dituangkan ke dalam kegiatan kita saat ini,” jelas Haris selaku Ketua Panitia EngineFest 16.
Dimeriahkan oleh band lokal seperti, Urbai Street, Take It Easy, dan juga Minimal Tension. Malam itu pula Luthfian, Suspectenemy, Hingga Karaoke Tengah Malam turut mengguncang Malam Puncak EngineFest 16. Hingga pada puncaknya, Pee Wee Gaskins hadir membawa nuansa berbeda dan berhasil membuat penggemarnya kembali bereuphoria.
“Kalau guest starnya ada band lokal dan band nasional. Untuk band lokal, ada Take It Easy, Urbai Street, dan Minimal Tension. Nah, sementara untuk band nasional, ada Pee Wee Gaskins,” ujar Haris.
Baca Juga: Konser Bertajuk Amal, EngineFest 16 Datangkan Band Ibukota Pee Wee Gaskins
Selain itu EngineFest 16 ini juga bertujuan sebagai ajang mempererat tali silaturahmi antara mahasiswa dan dosen serta alumni Teknik Lingkungan sendiri.
“Untuk mempererat tali silaturahmi antara mahasiswa dan dosen serta alumni dari teknik lingkungan,” tambah Haris.
Setelah diadakannya konser malam puncak tersebut, Haris menjelaskan bahwa hasil penjualan tiket separuhnya akan disumbangkan ke Lembaga Pendidikan Agama Islam (LPAI) Ar-Rahmah.
Menanggapi jalannya konser, Widya selaku penonton merasa konser tersebut berjalan lancar dan ia menilai bahwa penampilan salah satu guest star membuat penonton takjub.
“So far selama berjalannya konser ini menurut saya berjalan dengan lancar ya, terus penonton yang lain juga luar biasa, apalagi melihat performance dari Pee Wee Gaskins menurut saya itu sih yang paling pecah,” ungkap Widya.
Baca Juga: ACN 24: Berdonasi Lewat Konser Musik
Nafisah, yang merupakan seorang penonton juga berpesan untuk panitia agar keamanannya lebih ditingkatkan lagi. Ia juga berharap panitia lebih siap dengan segala sesuatu yang berkaitan dengan konser ini.
“Menurut saya konsernya ramai dan juga seru banget. Saya berpesan untuk panitia agar keamanannya ditingkatkan lagi, harapan saya kedepannya semoga teknik bisa bikin konser gini engga cuma sekali. Semoga bisa mendatangkan guest star lebih lagi,” tutup Nafisah.
Penulis: Ifdal dan Cathrin
Editor: Hilda