mimbaruntan.com, Untan- Himpunan Mahasiswa Ilmu Kelautan (HMIK) Fakultas Matematika dan Ilmu Pengetahuan Alam (MIPA) Universitas Tanjungpura (Untan) menggelar Talk Show Ocean Day bertemakan “Cerdasakan Laut Kalbar sebagai Awal Perubahan” di Aula Wakil Walikota Pontianak, Sabtu (14/9/19).
Ketua HMIK, Helmi Ramadhan mengatakan bahwa tema yang diangkat dalam kegiatan ini adalah untuk mengembangkan dan mengajak mahasiswa untuk dapat memanfaatkan laut.
“Maksud dari tema ini sebenarnya menyinggung manusia. Kalimantan Barat banyak sekali lautnya, cuman kita sebagai manusia kurang cerdas dalam memanfaatkannya. Jadi kita mencoba mengembangkan tema itu dengan mengajak mahasiswa dalam memanfaatkan laut,” jelasnya.
Ia juga menambahkan dalam pemanfaatan laut tidak hanya sekadar pengembangan di bidang pariwisata saja, tetapi pada produk hasil laut, seperti ikan asin. Masyarakat pesisir laut hanya menjual ikan asin secara langsung tanpa proses pengemasan sehingga nilai jual menjadi rendah.
“Mahasiswa bisa mengajak warga pesisir untuk lebih memanfaatkan produknya. Salah satunya adalah ikan asin. Ikan asin yang tidak dikemas. Jadi di pulau pelapis mereka menaruh harga ikan asin 15 ribunya perkilo karena tidak tahu dalam pengemasan. Jadi dapat kita jelaskan lagi bagaimana pengemasan dan pengawetan yang baik,” tambahnya.
Muhammad Uwais Wicaksana selaku Ketua Panitia menyampaikan harapannya kepada peserta yang mengikuti kegiatan hari ini untuk lebih cerdas lagi dalam mengenal laut dan paham tentang laut Kalbar.
“Tujuannya untuk mencerdaskan masyarakat yang belum mengenal laut. Harapan saya, dengan adanya ini mahasiswa paham dulu tentang laut Kalbar, baru bisa bertindak dan untuk siswa SMK semoga dapat melanjutkan studi di Ilmu Kelautan,” tuturnya.
Kegiatan yang dihadiri 278 peserta ini diisi oleh tiga pemateri yaitu Danu Triatmoko (Kepala Stasiun Meteorologi Maritim Pontianak), Dionisius Endy Vietsaman (Kepala Bidang Kelautan Pesisir, Pulau-Pulau Kecil dan Pengawasan, Dinas Kelautan dan Perikanan Provinsi Kalbar), dan Hendro Susanto (Marine Conservation Officer for Kalimantan, WWF Indonesia).
Rival Pahlevi satu diantara peserta yang hadir mengungkapkan bahwa penyampaian dari pemateri mudah untuk dipahami. Ia juga sangat senang mengikuti kegiatan ini karena mendapat ilmu yang sangat bermanfaat tentang laut dan kelautan.
“Kegiatan hari ini sangat bermanfaat dan potensinya luas. Cara penyampaiannya bagus dan mudah saye pahami,” ungkapnya
Penulis: Bella Suci M.
Editor: Nurul R.