mimbaruntan.com,Pontianak-Sekitar 600 Mahasiswa Baru(Maba) berkumpul di halaman parkir Rumah sakit pendidikan Universitas Tanjungpura(Untan) demi mengikuti rangkian kegiatan acara wisata kampus yang diadakan Badan Eksekutif Mahasiswa(Bem) Fakultas Ekonomi(Fekon) Senin(1/9),
Reno selaku koordinator lapangan mengatakan bahwa kegiatan ini diisi dengan pengenalan Kampus,Rumah sakit Untan dan Perpustakaan Untan. yang akan berakhir sesudah dzuhur. “Kita pisahkan antara muslim dan non muslim,” ungkap Reno saat ditemui disela-sela acara.
Satu diantara Mahasiswa baru dari SMA 9 Pontianak mengakui mereka mengikuti wisata ini yang disi dengan perkenalan wilayah kampus,rumah sakit dan perpustakaan. “acaranya biasa-biasa saja tadi sudah keliling rumah sakit”. Ungkapnya.
Ia juga menambahkan bahwa panitia baik-baik sehingga ia tidak takut adanya kekerasan dalam kegiatan tersebut.
Reporter: Mariyadi